PDI Perjuangan DIY Gelar Wayang Republik Peringati Bulan Bung Karno


JOGJA - Bung Karno, dikenal oleh publik sebagai Putra Sang Fajar.Pengabdian dan kepemimpinan Bung Karno dalam pergerakan kebangsaan patut menjadi teladan generasi muda Indonesia.

Demikian disampaikan Ketua DPD PDI Perjuangan DIY, Nuryadi dalam sambutan di pagelaran Wayang Republik dengan lakon "Sang Fajar Penerang Kegelapan" sebagai salah satu rangkaian Bulan Bung Karno yang dilaksanakan di DPD PDI Perjuangan DIY, Minggu (5/6/2022) malam.

Nuryadi menyampaikan kepada seluruh kader agar melakukan refleksi kepemimpinan, menyelami sosok dan pemikiran Bung Karno, dan teguh dalam perjuangan ideologi, sehingga barisan PDI Perjuangan DIY semakin rapat, kuat dan solid.

Sekretaris DPD PDI Perjuangan DIY, Totok Hedi Santosa, yang juga dikenal kiprahnya di dunia seni dan budaya, menambahkan bahwa Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarnoputri menyampaikan hadirlah di tengah masyarakat, berpolitiklah dalam kehidupan sehari-hari, menjaga lingkungan hidup, merawat memelihara kultur, dengan terobosan-terobosan yang sesuai perkembangan zaman.

"Minggu lalu kami baru saja penutupan festival gamelan yang telah diselenggarakan selama tiga bulan. Malam ini publik kembali disuguhi kesenian wayang. Pendidikan politik melalui media seni budaya akan terus dilakukan", tambahnya.

Wayang Republik pimpinan dalang Ki Catur Benyek Kuncoro, dalang yang kritis, humoris, dan inovatif dalam berkarya, membawa publik untuk mengenang kembali kisah perjalanan hidup Bung Karno. Penonton disuguhi adegan perjuangan Soekarno muda bersama HOS Cokroaminoto; pergerakan Trikara Darma dan sosok Soekarno sebagai orator ulung, pandangan politik Marhaenisme, pidato dalam sidang pengadilan di Bandung; sampai dengan masa pendudukan Jepang dan Proklamasi Kemerdekaan bangsa Indonesia. (rls)

Artikel ini telah tayang di TribunJogja.com dengan judul Teladani Perjuangan Bung Karno, PDI Perjuangan DIY Gelar Wayang Republik, https://jogja.tribunnews.com/2022/06/06/teladani-perjuangan-bung-karno-pdi-perjuangan-diy-gelar-wayang-republik.


HUBUNGI KAMI

ALAMAT :

JL.TENTARA RAKYAT MATARAM 47,
BADRAN YOGYAKARTA

Email :

badiklatda.diy@gmail.com